Nusantara

Pemkot Hadirkan Alun-Alun Baru Bagi Warga Kota Tangerang

Admin
×

Pemkot Hadirkan Alun-Alun Baru Bagi Warga Kota Tangerang

Sebarkan artikel ini

MITRAPOL.com, Kota Tangerang –  Pemerintah Kota (Pemkot) terus memberikan berbagai infrastruktur bagi warga Kota Tangerang.  Kali ini infrastruktur terbaru disediakan pemkot untuk warganya, yakni Alun-Alun Kecamatan Periuk yang akan segera hadir.

Seperti yang dikatakan Kepala Dinas Perumahan, Permukiman dan Pertanahan, Sugiharto Achmad Bagdja.. Saat ini, pembangunan Alun-Alun Kecamatan Periuk sudah di selesai dan akan diresmikan pada Sabtu, 9 Desember 2023.

“Total saat ini Kota Tangerang memiliki tiga alun-alun yaitu Alun-Alun Ahmad Yani, Alun-Alun Kecamatan Cibodas, dan terbaru yang besok akan diresmikan adalah Alun-Alun Kecamatan Periuk. Dengan adanya alun-alun di wilayah, perputaran ekonomi juga akan berjalan di mana para pedagang khususnya UMKM akan berjualan. Bagi warga di wilayah pun juga memiliki opsi, bisa ke Alun-Alun di wilayahnya atau ke Alun-Alun Ahmad Yani,” ungkapnya, Jumat (08/12/23)

Dengan hadirnya Alun-Alun di wilayah, lanjut Sugiharto, juga sebagai upaya peningkatan perkonomian masyarakat melalui UMKM yang ada.

Ia pun mengajak warga Kecamatan Periuk untuk hadir dan bersama-sama memeriahkan pembukaan dan peresmian Alun-Alun Kecamatan Periuk.

Selain itu, Sugiharto juga berpesan kepada masyarakat, agar dapat menjaga kebersihan dan tidak merusak seluruh fasilitas yang sudah disediakan oleh Pemkot Tangerang.

“Mari kita jaga kebersihan, ketertiban dan juga jangan rusak fasilitas yang sudah disediakan oleh Pemkot Tangerang,” imbaunya.

Sugiharto menyampaikan, bahwa alun-alun ini  adalah fasilitas milik bersama. Sehingga, selain dimanfaatkan juga harus dijaga bersama-sama.

“Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang,” tandasnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *