Nusantara

Akibat Kelangkaan Gas LPJ 3KG, Sebuah Keluarga di Aceh Selatan Memasak dengan Triplek dan Tiang Rumah

Admin
×

Akibat Kelangkaan Gas LPJ 3KG, Sebuah Keluarga di Aceh Selatan Memasak dengan Triplek dan Tiang Rumah

Sebarkan artikel ini

MITRAPOL.com, Aceh Selatan – Dekatnya Lebaran Idul Fitri membawa dampak yang dirasakan oleh warga Kabupaten Aceh Selatan, di mana kelangkaan Gas Liquefied Petroleum Gas (LPJ) 3KG yang bersubsidi mulai terasa. Kamis (4/4/2024).

Media MITRAPOL melaporkan bahwa kelangkaan ini telah dirasakan sejak Oleh masyarakat semenjak tgl. 2 April 2024.

Seperti yang di Alami Aan (44 tahun), seorang warga Tapaktuan selaku kepala keluarga, ia mengungkapkan kesulitan yang dihadapi keluarganya akibat kelangkaan gas tersebut.

Untuk mempersiapkan berbuka puasa, Aan menggunakan ban bekas, triplek, dan bahkan tiang rumah sebagai bahan bakar untuk memasak nasi dan untuk menyediakan makanan lainnya.

Aan berharap Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan dapat menugaskan dinas terkait untuk melakukan survei ke pangkalan LPJ di wilayah tersebut. Langkah ini diharapkan dapat mengatasi kelangkaan gas LPJ. 3KG dan meringankan beban masyarakat dalam memasak selama bulan Ramadan dan menjelang Lebaran Idul Fitri. Tutupnya

Pewarta: Rian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *