MITRAPOL.com, Jakarta – Perayaan Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 diwarnai dengan semangat kebersamaan dan kolaborasi yang unik. Pada Sabtu (24/8/2024), halaman Kampus Bhakti Asih di Jalan Raden Fatah Nomor 62, Ciledug menjadi pusat perayaan yang tidak hanya meriah, tetapi juga bermanfaat bagi masyarakat.
Acara ini melibatkan mahasiswa, masyarakat sekitar, komunitas PARPPRI, serta tokoh-tokoh penting dalam rangka menyambut HUT RI ke-79.
Direktur RSU Bhakti Asih, dr. Ir. Paritiyawati, dalam wawancara dengan media menyampaikan bahwa kegiatan ini dirancang untuk meningkatkan produktivitas layanan profesional dalam rangka mendukung Indonesia yang lebih maju.
Sementara itu, Dedeh Nurhayati, pembina RSU Bhakti Asih, menambahkan bahwa pihaknya juga mengadakan seminar kesehatan wanita.
“Serta deteksi dini kanker payudara dan rahim secara gratis bagi 1000 peserta,” kata Dedeh.
Ketua PARPPRI Jakarta Barat, Emy, menyampaikan harapannya agar RSU Bhakti Asih terus sukses. Ia juga mengungkapkan kebanggaannya bisa berkolaborasi dalam acara hiburan yang diselenggarakan oleh Bhakti Asih
“Dan saya senang di undang dan bisa ikut bagian dari acara ini untuk berkolaborasi dalam hiburan artis PAPPRI semoga kedepannya Bhakti Asih dapat bekerja sama dengan kami,” ujar Emy.
Di bawah kepemimpinannya, PARPPRI telah menunjukkan kemajuan pesat dengan berbagai kegiatan, termasuk Hari Musik Nasional, buka puasa bersama anak yatim piatu, halal bihalal, serta kolaborasi dalam perayaan HUT Kemerdekaan bersama RSU Bhakti Asih.
“Setiap kegiatan terlaksana dengan baik dan sukses, para anggota PARPPRI selalu antusias, bahagia, dan penuh semangat dalam setiap acara. Kekompakan dan rasa kekeluargaan selalu hadir, didukung oleh para artis profesional. Semua ini adalah hasil dari kerja keras kami. Mari kita perkuat tekad dan semangat kita bersama,” ungkapnya.
Perayaan ini juga dihadiri oleh beberapa tokoh penting, termasuk Dirut RSUBA Hj. Dedeh Nurhayati, Ketua PARPPRI Emy Danayanti, anggota PARPPRI, serta sejumlah tokoh dari tiga kecamatan: Karang Tengah, Ciledug, dan Larangan.
Kehadiran mereka menunjukkan apresiasi yang tinggi terhadap Bhakti Asih dan artis PARPPRI yang selalu dinantikan oleh masyarakat.
Dedeh Nurhayati menyampaikan rasa syukurnya atas perkembangan Bhakti Asih, terutama dalam kegiatan sosial, pendidikan, dan kesehatan yang difokuskan untuk kaum wanita.
Ia juga menyoroti antusiasme masyarakat yang sangat tinggi dalam mengikuti kegiatan perayaan ini, yang terbukti dari banyaknya peserta yang hadir.
Selain lomba gerak jalan yang diikuti oleh 1500 orang, acara ini juga menyertakan lomba balita dan kegiatan edukasi bagi ibu hamil, termasuk pemeriksaan kesehatan gratis dari Juli hingga Agustus.
Dedeh Nurhayati juga mengungkapkan bahwa Universitas Bhakti Asih terus berkembang dengan tujuh program studi yang ditawarkan, termasuk Kebidanan, Ilmu Keperawatan, Hukum, Manajemen, dan Informatika.
Sebagai bagian dari upaya mengisi kemerdekaan, RSU Bhakti Asih juga mengadakan kegiatan sosial dan memberikan beasiswa bagi masyarakat kurang mampu untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Bhakti Asih.
“Selain itu, beasiswa juga diberikan bagi mereka para mahasiswa yang memiliki kelebihan di jalur berprestasi,” tutupnya.












