Nusantara

Hadiri Tasyakuran Kemenangan H.Hurmin-Gerry, Ketua DPRD Ajak Majukan Sarolangun

Admin
×

Hadiri Tasyakuran Kemenangan H.Hurmin-Gerry, Ketua DPRD Ajak Majukan Sarolangun

Sebarkan artikel ini
Hadiri Tasyakuran Kemenangan H.Hurmin-Gerry, Ketua DPRD Ajak Majukan Sarolangun

MITRAPOL.com, Sarolangun Jambi – Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun, Ahmad Jani, mengajak bersama-sama bersinergi untuk memajukan Kabupaten Sarolangun kedepan.

Hal ini dikatakan Ahmad Jani usai menghadiri syukuran kemenangan H. Hurmin dan Gerry Trisatwika sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sarolangun periode 2025-2030, di Dusun Sungai Dingin, Desa Ranggo Kecamatan Limun, Sabtu, 10/05/2025.

Menurutnya dengan terpilihnya menjadi Bupati Sarolangun, ini menunjukan bahwa masyarakat Kecamatan Limun mendukung dan percaya atas kepemimpinan Hurmin dan Gerry Trisatwika.
“Mari kita bersama-sama bersinergi untuk memajukan Kabupaten Sarolangun lebih baik lagi khususnya di Kecamatan Limun, terus turun untuk menyerap aspirasi masyarakat dan menuangkannya dalam kerja yang nyata, sehingga pembangunan itu nyata dan bisa dirasakan masyarakat,” ujarnya,

Ditambahkannya, menjadi seorang Bupati dan Wakil Bupati memiliki tugas moral untuk mewujudkan Visi Misi pemerintah kedepan sebagai kepala daerah.

“Saya berharap agar bapak Bupati Sarolangun Hurmin dapat terus menyerap aspirasi masyarakat, karena tugas kita adalah sebagai penampung aspirasi yang perlu disampaikan kepada pemerintah, oleh karena itu perlu sinergi yang baik dengan Pemerintah supaya aspirasi masyarakat dapat terwujud,” tambahnya.

“Saya selaku Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun tentu membangun komunikasi yang baik dan menyatukan persepsi dengan pemerintah guna memenuhi kebutuhan masyarakat yang tentunya menyesuaikan dengan keuangan dan regulasi yang ada,” tambahnya lagi.

 

Pewarta : Hendri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *