Info Polri

HUT Polwan ke-76: Kapolres Sukabumi Apresiasi Kinerja Polwan yang Memuaskan

Madalin
×

HUT Polwan ke-76: Kapolres Sukabumi Apresiasi Kinerja Polwan yang Memuaskan

Sebarkan artikel ini
HUT Polwan ke-76 Kapolres Sukabumi Apresiasi Kinerja Polwan yang Memuaskan

MITRAPOL.com, Sukabumi Jawa Barat – Kapolres Sukabumi, AKBP Dr. Samian, memberikan penilaian positif terhadap kinerja Polwan di Polres Sukabumi.

Hal ini disampaikan dalam sambutannya saat upacara peringatan Hari Ulang Tahun Polisi Wanita (Polwan) ke-76 yang berlangsung di Lapangan Upacara Polres Sukabumi, Jalan Jajawai Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Senin (1/9/2024).

Pada peringatan HUT Polwan yang mengusung tema “Polwan Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas,” Dr. Samian menyoroti betapa pentingnya peran Polwan dalam menjalankan tugas kepolisian.

“Tugas Polwan tidaklah ringan, karena mereka harus mampu menyeimbangkan antara tugas negara dan peran dalam keluarga,” ujar AKBP Dr. Samian dalam sambutannya sebagai Inspektur Upacara pada peringatan HUT Polwan di Polres Sukabumi.

“Di tengah dinamika situasi Kamtibmas saat ini, para Polisi Wanita tetap berhasil menjalankan tugas mereka dengan baik tanpa mengabaikan kodratnya sebagai wanita,” tambahnya.

Dr. Samian juga berharap agar Polwan di Polres Sukabumi terus menjaga dan meningkatkan kinerja mereka, serta memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Ia juga mendorong Polwan untuk terus mendukung program-program pemerintah dalam rangka mewujudkan Indonesia Emas.

Di akhir sambutannya, Kapolres mengucapkan selamat ulang tahun kepada seluruh Polwan, khususnya yang bertugas di Polres Sukabumi.

Yang menarik dari upacara peringatan HUT Polwan di Sukabumi kali ini adalah seluruh petugas upacara terdiri dari personel wanita Polres Sukabumi, dengan Iptu Bayu Sunarti, Kapolsek Lengkong, bertindak sebagai Komandan Upacara. (Gugun Gunawan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *