Nusantara

Hujan deras di Aceh Selatan akibatkan meluapnya Sungai Lae Soraya

Admin
×

Hujan deras di Aceh Selatan akibatkan meluapnya Sungai Lae Soraya

Sebarkan artikel ini
Hujan deras di Aceh Selatan akibatkan meluapnya Sungai Lae Soraya

MITRAPOL.com, Aceh Selatan – Hujan deras melanda wilayah Aceh Selatan, dan perbatasan kabupaten Aceh Tenggara dengan KotaMadya Subulussalam memicu meluapnya Sungai Lae Soraya. Minggu (13/10/2024).

Luapan Sungai Lae Soraya ini mengakibatkan beberapa desa dan jalan nasional terendam banjir.

Komandan Satuan Brimob Polda Aceh, Kombes Pol. Selamat Topan, S.I.K., M.Si., melalui Komandan Kompi 1 Batalyon C, IPTU Junaidi mengarahkan seluruh personilnya untuk menangani masyarakat yang terjebak banjir

Kepada MITRAPOL, IPTU Junaidi mengatakan, Desa-desa yang terdampak meliputi Desa Titipobin, Alu Bujok, Blok B, Seneubok Pusaka, Lhok Raya, Cot Bayu, dan Padang Harapan. Selain itu, Jalan Nasional Tapak Tuan – Medan, khususnya di Desa Ladang Rimba, Kecamatan Trumon Tengah, juga tidak luput dari genangan air. Ketinggian air di desa-desa tersebut berkisar antara 1 meter hingga 1,5 meter, sementara di badan jalan mencapai sekitar 1,8 meter. Situasi ini membuat volume air terus bertambah, menambah kesulitan yang dihadapi masyarakat.

Akibat banjir ini, arus lalu lintas di jalan nasional lumpuh total. Kendaraan dari kedua arah terpaksa terhenti, dengan panjang antrean mencapai 2 kilometer. Kendaraan roda dua, dan empat, berhenti di tempat aman Melih untuk menunggu sambil berharap air surut.

 Hujan deras di Aceh Selatan akibatkan meluapnya Sungai Lae Soraya

Bagi masyarakat yang ingin menyeberang, disediakan perahu kecil yang hanya bisa mengangkut penumpang dengan cara dinaikkan ke perahu, mengingat kondisi air yang berbahaya.

Di tengah situasi darurat ini, personel Brimob Kompi 1 C Pelopor berjuang keras untuk menyelamatkan masyarakat yang terjebak. Banjir Mereka juga berkoordinasi dengan berbagai pihak untuk memastikan bantuan segera sampai ke yang membutuhkan.

Keberanian dan dedikasi Tinggi para personil Kompi 1 Batalyon C Pelopor menjadi harapan bagi warga yang terdampak, dalam menghadapi ujian berat akibat bencana ini.

Di bawah hujan yang masih mengguyur, solidaritas dan semangat gotong royong menjadi harapan yang tak pernah padam, saat masyarakat Aceh Selatan bersatu untuk melewati cobaan ini bersama-sama.

 

Pewarta: Rian

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *