Nusantara

Tanamkan Jiwa Patriotisme, WBP Lapas Brebes Gelar Upacara Bendera

Admin
×

Tanamkan Jiwa Patriotisme, WBP Lapas Brebes Gelar Upacara Bendera

Sebarkan artikel ini

MITRAPOL.com, Brebes – Sebagai wujud cinta tanah air dan melatih kedisiplinan, kekompakan, diantara warga binaan, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes melaksanakan Upacara bendera kesadaran berbangsa dan bernegara, Senin (14/11).

Upacara bendera yang dilaksanakan setiap hari Senin pukul 08.00 WIB di lapangan blok hunian Lapas. Kegiatan tersebut merupakan program pembinaan kepribadian khususnya kesadaran berbangsa dan bernegara bagi narapidana.

Bertindak langsung sebagai Pembina upacara, Kasubag TU Lapas Brebes, Heru Sabdo Yuwono mengatakan kegiatan upacara merupakan wujud pembinaan dan kepedulian dalam rangka meningkatkan kedisiplinan dan ketertiban di Lapas serta sebagai wujud cinta tanah air.

Semua petugas upacara, baik komandan, pembawa bendera, serta pembaca UUD 1945 dan pembaca Catur Dharma Narapidana, merupakan warga binaan yang sudah dilatih oleh petugas Lapas.

“Harapannya kegiatan ini dapat menambah rasa kesadaran diri dalam perbaikan sikap warga binaan sekaligus dalam rangka menumbuhkan jiwa nasionalisme sehingga warga binaan tidak lupa dengan Pancasila, UUD 1945 serta lagu kebangsaan indonesia raya,” harap Heru.

Beliau juga mengingatkan agar warga binaan senantiasa mawas diri terhadap perilaku sehari-hari dan perlu mempersiapkan masa depan dengan melakukan hal yang positif.

 

Pewarta : Imaeel

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *