MITRAPOL.com, Jakarta – Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta memperingati perayaan Kathina Puja 2567 B.E / 2023 Kathina Puja merupakan hari bakti umat Buddha kepada anggota Sangha, dimana umat Buddha mempersembahkan dana Kathina kepada para anggota Sangha (Bhikkhu) setelah mereka melewati masa vassanya. Perayaan ini juga sekaligus memberikan penghargaan kepada para Bhikkhu atas dedikasinya dalam memberikan pembinaan kepada umat Vihara Cetiya Sila Ratana Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, pada Rabu (29/11/2023).
Acara dihadiri oleh Kalapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Fonika Affandi beserta jajaran pejabat struktural dan 8 orang Bhikku yang dipimpin oleh Y.M. Bhikku Sannano Darmawan.
Pada kesempatan tersebut, Y.M. Bhikku Sannano menyampaikan untuk selalu menjaga jasmani dan rohani. “Pertama jaga kesehatan jasmani kita dengan baik, dengan makanan dan minuman yang baik. Kedua untuk menjaga rohani kita dengan rajin ketempat ibadah. Masa depan kita harus baik, jangan melakukan kesalahan lagi dimasa depan. Ketiga selalu berhubungan yang baik kepada semua makhluk mewujudkan cinta kasih, perbuatan kebenaran serta kasih sayang,” ujar Bhikku Sannano.
Dalam sambutannya, Fonika menyampaikan kepada umat Buddha untuk selalu penuh dengan keyakinan dan bahagia pada saat perayaan Kathina.
“Sebagai umat Buddha, untuk penuh dengan keyakinan dan bahagia pada saat sebelum, saat dan setelah memberi dana yang dimana dana merupakan salah satu bentuk praktik pelepasan,” ujar Fonika.
Fonika juga menambahkan dengan praktik dana dapat mengikis kemelekatan pada diri seseorang serta barang atau sesuatu yang diberikan merupakan hasil dari perbuatan yang benar dengan demikian kita dapat memperoleh manfaat dan meningkatkan kualitas batin kita,” pungkas Fonika. (Red/Hms))