MITRAPOL.com, Metro Lampung – SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro menggelar Ujian Sumatif Tengah Semester (STS) Genap Tahun Pelajaran 2024/2025. Berdasarkan pengumuman sekolah, ujian tahfizh dijadwalkan pada Senin, 10 Maret 2025, sementara ujian mata pelajaran akan berlangsung dari 11 hingga 15 Maret 2025.
Ujian ini menjadi bagian dari evaluasi akademik bagi seluruh siswa dalam rangka mengukur pemahaman mereka terhadap materi yang telah diajarkan. Kegiatan ujian ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap semester guna memastikan perkembangan akademik siswa.
Selain sebagai bentuk evaluasi, ujian STS juga menjadi momen bagi siswa untuk melatih kedisiplinan, ketelitian, dan tanggung jawab dalam belajar. Dengan adanya ujian ini, pihak sekolah berharap para siswa dapat semakin meningkatkan kualitas belajar mereka.
Saat ditemui awak media pada Selasa (11/3/2025),
Disampaikan, Ali Musyafa, M.M., selaku Kepala SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro, menegaskan pentingnya ujian ini sebagai sarana evaluasi bagi siswa dan tenaga pendidik.
“Kami berharap seluruh siswa dapat mengikuti ujian ini dengan baik dan penuh semangat. Kesuksesan tidak hanya diukur dari hasil akademik, tetapi juga dari kedisiplinan dan ketekunan dalam belajar. Kami juga mengajak para orang tua untuk mendukung anak-anak mereka dalam menghadapi ujian ini agar hasilnya maksimal,” ujarnya saat ditemui Mitrapol.com.
Selain itu, Ali Musyafa juga menekankan bahwa ujian ini bukan hanya sekadar penilaian akademik, tetapi juga bagian dari proses pembentukan karakter siswa.
“Kami ingin membentuk siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki mental yang kuat dalam menghadapi tantangan. Ujian ini menjadi salah satu cara bagi mereka untuk melatih kesabaran, kejujuran, dan tanggung jawab,” tambahnya.
Dalam pelaksanaannya, sekolah telah menyiapkan berbagai fasilitas pendukung agar ujian berjalan dengan lancar. Para guru juga telah memberikan bimbingan intensif kepada siswa untuk mempersiapkan diri menghadapi ujian. Selain itu, suasana sekolah dibuat kondusif agar siswa dapat mengerjakan soal dengan fokus dan tenang.
SMP Muhammadiyah Ahmad Dahlan Metro dikenal sebagai salah satu sekolah unggulan di Kota Metro yang terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan. Dengan pendekatan berbasis akademik dan nilai-nilai keislaman, sekolah ini menargetkan agar lulusan mereka tidak hanya memiliki kecerdasan intelektual tetapi juga akhlak yang baik.
Pewarta : MM