Info Polri

Polres Aceh Tamiang Jumat Curhat Bersama Seluruh Elemen Kecamatan Bendahara

Admin
×

Polres Aceh Tamiang Jumat Curhat Bersama Seluruh Elemen Kecamatan Bendahara

Sebarkan artikel ini

MITRAPOL.com, ACEH TAMIANG – Polres Aceh Tamiang giat Jum’at Curhat dengan seluruh elemen dalam Kecamatan Bendahara guna menampung aspirasi, saran, kritikan baik untuk instansi kepolisian maupun penyambung informasi dengan instansi lainnya.

Jum’at Curhat tersebut dengan Forkopimcam, Tomas, Toga, Todat, serta kepala sekolah di SWR Coffe di Desa Seuneunok Dalam Masjid wilayah Kecamatan Bendahara, Aceh Tamiang dipimpin Kabag SDM, AKP Immarsal, SE mewakili Kapolres AKBP Muhammad Yanis, SIK, MH, Jumat (19/05).

Kapolres Aceh Tamiang, AKBP Muhammad Yanis, SIK, MH, melalui Kasi Humas, AKP Untung Sumaryo mengatakan, giat Jum’at Curhat kali ini di Kecamatan Bendahara turut didampingi pihak Polsek setempat dan mendapatkan masukan yang menarik dari para audien.

“Jumat Curhat merupakan salah satu Program Quick Win Kapolri guna Tatap muka dan mendengarkan secara langsung keluhan, saran dan masukan Masyarakat terkait Harkamtibmas yang ada di Wilkum Polres Aceh Tamiang khususnya Kecamatan Bendahara,” kata AKP Untung Dumaryo.

Lanjutnya, tujuan kegiatan, silaturahmi antara Kapolres Aceh Tamiang dan Para PJU Polres Aceh Tamiang dengan Forkompimcam Bendahara serta tokoh masyarakat, toko adat, toko agama, Kepala sekolah dan pimpinan dayah dalam kecamatan Bendahara.

“Pihak Polres mendengarkan secara langsung keluh kesah masyarakat terkait Harkamtibmas dan mendengarkan secara langsung Saran dan masukan masyarakat terkait Kinerja Polri khususnya Polres Aceh Tamiang,” jelas Kasi Humas.

Menurut AKP Untung, giat Jum’at Curhat tersebut sebagai bentuk pengabdian Polri dalam Harkamtibmas, melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

Penyampaian Kabag SDM Polres Aceh Tamiang, AKP Imarsal S.E, untuk mengatasi permasalahan hendaknya di utamakan secara kekeluargaan (Restorasi Justice) baik TNI dan Polri bersama Masyarakat harus bersinergi dalam mengatasi suatu permasalahan.

“Jika masyarakat ada masalah, mungkin bisa disampaikan dalam forum ini agar bisa diselesaikan apabila tidak terselesaikan sekarang nanti kita cari jalan terbaik,” jelas AKP Immarsal.

Beberapa Tanggapan/Curhatan para datok dan tokoh masyarakat, Mukim Tengah, Bustamam, dalam menyikapi situasi keamanan di desa, masyarakat maupun perangkat desa merasa malas untuk melapor ke polsek, dikarenakan rasa ketakutan akan kerahasiaan identitas pelapor terungkap di masyarakat.

Mukim Upah Hulu, Khairudin, menyampaikan, diharapkan kepada pihak kepolisian, untuk pergantian Bhabinkamtibmas di setiap desa harap di berikan pemberitahuan baik secara lisan maupun surat kepada perangkat desa.

Ketua PGRI Kecamatan Banda Mulia, Ruslani, S. Pd, mengucapkan terima kasih kepada bapak Kapolsek Bendahara dan Bhabinkamtibmas yang selalu melibatkan pihak PGRI dalam setiap kegiatan kepolisian dan selalu hadir bersama ketika di undang dalam kegiatan PGRI Kecamatan Banda mulia.

Datuk penghulu Upah, Maulana Zikri, selama ini, para datuk penghulu dalam Kec. Bendahara merasa terganggu akan aktifitas wartawan yang sering datang kepada datuk penghulu dengan membawa program yang mana progran tersebut tidak masuk kedalam program desa yang telah di sahkan oleh Pemerintahan Kabupaten Aceh Tamiang.

Tanggapan Kabag SDM Polres Aceh Tamiang, AKP Imarsal S.E, terkait wartawan yang datang kepada para datuk dengan membawa program, diharapkan kepada datuk penghulu, untuk menanyai identitas wartawan tersebut.

“Kemudian jika prorgam yang di bawa oleh oknum wartawan tersebut tidak sesuai dengan rencana kegiatan pembangunan desa telah di sahkan oleh pemerintah daerah, harap di tolak dengan halus dan segera melaporkan kepada pihak kepolisian,” jelas Kabag SDM.

Tanggapan Kasat Binmas, AKP S. Purba, SH, terkait kerahasiaan identitas pelapor, di pastikan pihak kepolisian tidak akan menyebarluaskan ke masyarakat. diharapkan kepada masyarakat memberikan laporan informasi terkait permasalahan di desa, untuk tidak menceritakan kepada orang lain setelah melaporkan ke polsek.

“Terkait pergantian Bhabinkamtibmas di desa binaan, kedepannya akan di arahkan kepada bhabinkamtibmas untuk melakukan silaturahmi kepada perangkat desa baik kepada petugas Bhabinkamtibmas lama maupun baru,” kata AKP Simson Purba, SH.

Tanggapan Kapolsek Bendahara, AKP Tarmidi, SH, terima kasih kepada ketua PGRI Kecamstan Banda Mulia, yang telah memberikan apresiasi kepada kinerja Polsek Bendahara.

Hadir dalam kegiatan Jum’at Curhat tersebut sebagai berikut, Kabag SDM Polres Aceh Tamiang, AKP Imarsal S.E, Kabag Log Polres Aceh Tamiang, Kompol Yusrinaldi, Kabag Ops yang di wakili oleh Kasub Bag Bin Ops AKP Triswan Yani, Kasat Binmas Polres Aceh Tamiang, AKP S. Purba, Kasat Narkoba Polres Aceh Tamiang, AKP Yusra Aprilla, SH.

Berikut, Kasat Intel diwakili KBO IPDA Zulfakri, Kasat Samapta diwakili IPDA T. A Razak, Kasie Humas Polres Aceh Tamiang, AKP Untung Sumaryo, Para Perwira Polres Aceh Tamiang, Camat Bendahara, Sandi Suhendri S.STP, Kapolsek Bendahara AKP Tarmidi, SH, Danramil 04/Bdh, Lettu Inf Faisal hadi.

Selanjutnya, Waka Polsek Bendahara Ipda Zulham, para Datok Penghulu dalam Kecamatan Bendahara, Tokoh Masyarakat (Tomas) Kecamatan Bendahara, Tokoh Agama (Toga) Kec. Bendahara, Tokoh Adat (Todat) Kec. Bendahara, Kepala Sekolah SD, SMP, SMA Pimpinan Ponpes Kecamatan Bendahara, serta Personil Polsek Bendahara.

 

Pewarta : Riyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *